Tips Aman & Nyaman Booking Online

Booking Online kalau kita tidak memperhatikan prosedurnya dengan baik  kadang -kadang menimbulkan masalah mulai dari voucher hotel yang tidak terkirim,kamar yang tidak sesuai dengan pesanan,pengembalian uang yang sulit apabila kamar di batalkan dll.



Nah,Sebelum masalah-masalah itu terjadi ada baiknya Anda memperhatikan 12 point berikut ini
(baca sampai tanya jawab mengenai masalah booking online paling bawah)

Tips bagian pertama ini dikhususkan untuk menghindari kegagalan pengiriman voucher.


 Member atau Profile.
Sebelum bertransaksi sebaiknya Anda membuat profile terlebih dahulu. Anda akan mudah melakukan penelusuran jika terjadi kegagalan pengiriman. Manfaat lain adalah memudahkan jika terdapat perubahan pemesanan atau bahkan pembatalan pemesanan. Dengan membuat profile terlebih dahulu berarti akan mempercepat proses booking dan menghindari kesalahan pengisian data. Fasilitas ini gratis di semua travel online tersebut.

 Kami Berikan Link Untuk Mendaftar di Agoda (member atau profil FREE) silahkan klik di sini (bahasa Indonesia)
 
Masukan data:Email,nama,pasword dengan benar:pastikan jangan salah


 Layanan Mandiri Agoda memudahkan Anda Untuk (syarat : Anda sudah mendaftar sebelunya,bila belum mendaftar dan Anda sudah booking biasanya ada link yang di lampirkan di dalam voucher pertama Anda)
  1. Mengganti tanggal jadwal booking Anda
  2. Mengirim permintaan khusus
  3. Meminta pengiriman Voucher Ulang
  4. Mendapatkan Tanda terima Anda
  5. Membatalkan pesanan/bookingan kamar Anda
  6. Melihat status Bookingan Anda
Kami Berikan Link Layanan Mandiri Agoda Klik di sini
setelah mendaftar Anda Akan mendapatkan fasilitas "Agoda self service"




Alamat email.
Pastikan Anda memasukkan alamat email dengan benar. Disarankan menggunakan email yang biasa Anda gunakan. Agoda.com akan mengirimkan electronic voucher yang Anda masukkan ini. Booking.com akan mengirimkan pemesanan melalui email juga. Jika Anda memesan voucher melalui Agoda.com pastikan setting email Anda memperbolehkan lampiran dalam format pdf.
Catat Booking ID. Begitu transaksi selesai segera catat Booking ID, atau bisa dicetak layar komputer baik melalui printer atau format pdf.
pastikan Anda memasukan data dengan benar termasuk Alamat Email,Nama Tamu dll


Nah, agar kemudahan dan keuntungan pesan hotel online dapat dinikmati maksimal pertimbangkan juga tips-tips lain berikut sebelum memesan kamar hotel via travel online.



Tentukan terlebih dulu lokasi/area hotel yang diinginkan. Adalah penting untuk menentukan lokasi/area hotel yang diinginkan agar lebih cepat memperoleh kamar hotel. Namun jika Anda punya cukup waktu tidak ada salahnya untuk mencari tahu hotel-hotel lain di sekitarnya. Misalnya Anda menginginkan hotel di kawasan Seminyak Bali, maka fokuskan pencarian di kawasan ini terlebih dulu mengingat Bali menawarkan hotel sangat banyak.
untuk mendapatkan hotel terbaik & cepat tentuka area yang Anda Tuju


Tentukan perkiraan harga.
Banyak hotel di tawarkan dengan variasi harga yang lebar. Jika harga kamar hotel menjadikan pertimbangan memilih hotel sebaiknya pencarian diurutkan berdasarkan harga, bisa dari yang murah ke mahal atau sebaliknya.
cari hotel yang sesuai dengan bugjet Anda bisa dari hotel bintang 1-5



Baca review oleh pembeli sebelumnya.
Review oleh pengguna sebelumnya merupakan informasi yang sebaiknya dibaca dulu. Dari review ini Anda akan mendapatkan gambaran kondisi hotelnya. Sejauh ini review ini relatif jujur.
Fokuskan pada Review terbaru,ciri hotel yang mudah di pesan adalah mempunyai review yang terupdate



Gunakan Rupiah dalam pembayaran.
Travel online biasanya menyediakan kamar hotel seluruh dunia, sehingga pembayaran dapat dilakukan dalam beberapa mata uang penting. Sebaiknya memilih harga dalam Rupiah untuk menghindari fluktuasi nilai tukar dari kartu kredit. Agoda.com salah satu diantara travel online yang menerima pembayaran dalam Rupiah.
agoda salah satu site travel yang menagihkan Rupiah pada Kartu Kredit Anda


Gunakan informasi data tamu yang akurat.
Untuk memudahkan proses check-in di hotel, selalu gunakan informasi akurat, khususnya untuk Nama, Nomor Identitas (KTP/Passport), dan penghuni kamar. Ketidak sesuaian informasi di voucher akan menyulitkan Anda. Ketidak sesuaian jumlah penghuni kamar akan dikenakan biaya tambahan. Misalnya kamar biasanya hanya boleh digunakan untuk 2 orang, jika Anda menginginkan satu kamar untuk 2 dewasa dan satu anak, maka informasi ini harus disampaikan saat pemesanan.

pastikan Anda memasukan data dengan benar termasuk Alamat Email,Nama Tamu dll



Informasi Kartu Kredit.
Agar proses verifikasi pembayaran berlangsung cepat, maka gunakan informasi kartu kredit seakurat mungkin. Disamping nomor kartu, Anda akan diminta informasi tentang masa laku kartu, bank penerbit, alamat tagihan (beberapa situs tidak mensyaratkan ini), dan CVV. Penting diketahui bahwa informasi ini sangat rahasia, namun Anda tidak usah kuatir karena situs-situs travel online itu telah dilengkapi dengan standar sekuriti transaksi yang cukup.



Perhatikan kondisi dan syarat harga kamar.
Situs online juga melengkapi dengan kondisi dan syarat. Hal penting yang patut dicermati adalah apakah harga sudah termasuk pajak, sarapan atau biaya lain.
Cermati informasi kamar,kondisi & syarat harga kamar


Fasilitas kamar.
Perhatikan fasilitas fasilitas yang diberikan. Situs menginfornasikan fasilitas-fasilitas ini, misalnya fasilitas pembuatan kopi/teh, kolam renang, internet, fasilitas kebugaran. Perhatikan apakah fasilitas itu gratis atau berbayar.

fasilitas apa saja yang di berikan




Syarat pembatalan atau perubahan jadwal.
Penting juga untuk membaca syarat-syarat jika Anda terpaksa harus membatalkan pemesanan atau sekedar merubah jadwal menginap. Hal pertama yang harus diketahui adalah apakah hal tersebut dimungkinkan. Bagaimana syarat dan perlakuannya juga harus menjadi perhatian Anda, termasuk mekanisme pengembalian pembayarannya. Syarat pembatalan masing-masing hotel bisa berbeda kendati memesan dari travel yang sama.
Chek syarat pembatalan & perubahan kamar,Apakah Gratis atau di kenakanbiaya
Tak kalah  penting adalah sebelum melakukan final booking chek kembali Nama tamu,Tanggal Chekin/out,Jumlah kamar.Jangan sampai kesalahan baru di sadari setelah proses booking selesai.

Dan yang tak kalah Penting adalah mencatat "No Referensi (Reference Number)" ketika proses Booking selesai."No Referensi" berbeda dengan "kode Booking",No referensi ini bisa Anda gunakan untuk menghubungi Agoda Apabila voucher tidak di kirim +  kode booking di "agoda selfservice Anda" tidak ada
FAQ AGODA Sekarang Lebih Komplit Menjawab berbagai pertanyaan seputar permasalahan Booking Online (klik to Go FAQ AGODA)


Dengan mencermati tips di atas setidaknya akan memudahkan mendapatkan kamar hotel di negara
manapun.

BACA JUGA

TANYA JAWAB SEPUTAR BOOKING ONLINE (sumber Point & tanya jawab bisa juga di lihat di sini)

Halo pak Toto saya mau tanya nih,kmrn saya sudah booking lewat agoda,sudah dpt nomer referencenya,anehny sampai hari ini voucher tdk masuk,saya telp ke kartu credit yg saya pakai katanya sudah masuk,dan tak bs dibatalkan karna status masih menggantung. Saya sudah sering sekali pakai agoda baru kali ini bgni,dan saya tdk tau harus bagaimana.. Pak tolong bantu, apa yg harus saya lakukan? Indahny berbagi tq

Posted by Vina | 09/03/2012, 8:52 AM

Hi Vina, mungkin ini karena ada kesalahan memasukkan alamat email, atau ada masalah teknis. Ada beberapa alternatif yakni request ulang voucher via menu ‘my account & my booking’, atau telp hotel untuk konfirmasi reservasi sampaikan akan datang tanpa voucher (bbrp hotel bisa).

Posted by Toto | 09/03/2012, 1:26 PM

Saya sudah buka tapi yg kluar hanyalah bekas pesanan agoda saya yg dulu… Tidak ad yg baru saya pesan sama sekali tidak ada.. Pak toto.. Nomer reference fungsinya apa y? Krna setelah booking dia keluar no reference kan? Maksih byk pak saya coba telp dulu kehotelnya.. Dan yg pasti agak susah krna berbahasa china.. Haizzz..

Posted by Vina | 09/03/2012, 4:46 PM
Reply to this comment

Vina, nomor referensi artinya proses pemesanan selesai, nomor ini dapat digunakan untuk melacak booking-an kita dari menu ‘my account & my booking’.

Posted by Toto | 10/03/2012, 9:44 AM
Reply to this comment

Pak toto saya sudah buka… Mgkin saya agak lemot,tp yg mn y pak? Saya sudah kemy account yg ad hanya manage my booking,refer to ffrends dll.. Saya tdk dapat menemukan bagaimana masukkan no refrence supaya dapat kode booking pak bisa kasih tau detailny? Makasih banyak pak…

Posted by Vina | 11/03/2012, 10:21 AM

Vina, untuk masuk menu ‘my account & my booking’ perlu memasukkan userid & password. Gunakan password saat mendaftar account. Jika tidak, masukkan email address dan request passwordnya. Password default akan dikirim via email. Gunakan password ini untuk masuk kembali ke menu account. Pilih menu ‘Resend Hotel Voucher’. Jika cara ini tidak berhasil coba email layanan 24/7.

Jika hotel sudah mendapat konfirmasi dari Agoda artinya bookingan berhasil, dan payment sudah dipotong dari kartu kreditnya.

Posted by Toto | 11/03/2012, 10:59 AM

Oh ya mas toto yg baik hati,kmrn saya sudah contact melalui email,kata hotel bookingan mmg sudah ad.. Tapi saya bilang klo g pake voucher bisa masuk atau ngak.. Mereka bilang.. Masalah pembayaran bersangkutan degn agennya.. Mrka hanya tau sudah ad bookingan.. Saya jd bingung pak.. Maksudny apa ya..

Posted by Vina | 11/03/2012, 10:41 AM

Mas Toto akhirnya voucherku dikirimmmm… Spertinya gara2 ak kirim email ke bd-indonesia@agoda.com (email CS agoda Resmi di cs@agoda.com) adalah satu email yg saya temukan setelah meng”obrak-abrik” mncari Cs yg bisa pake bahasa indonesia saya email juga menggunakan bahasa indonesia + no refrence yg ada. g lama setelah itu lgsg dikirim vouchernya..
Pak yg saya alami sama sekLi tidak ad kode bookingan sehingga klo masuk ke account tidak ad data bookingan yg baru selain yg lama jd bookingan yg kita mau tdk dapat meresend vouchernya ( wong bookingan aja g ad ) soooo.. Buat teman2 yg mengalami masalah seperti sya boleh dicoba ya caranya..
Sekali mas Toto makasih ya…
Ulasan bapak sangat berguna.. Dan saya sangat senang bapak mau membalas pertanyaan2 saya..
Jangan bosan ya pak membantu ‘kita2′ yg kurang mengerti ttg booking online dsb
Sekali lagi makasih pak

Posted by Vina | 11/03/2012, 3:35 PM

pak toto ,saya mw tnya sy booking hotel di agoda sudah dan sudah dapat vouchernya tp anehnya tagihannya belum masuk ke kartu kredit saya. sedangkan bookingan saya yg lebih dahulu daripada bookingan tersebut sudah masuk tagihan na ke kartu kredit saya..bagaimana ini pak?sy mw hubungin ke cs agoda nya tp tidak tahu harus menghubungi kemana..

Posted by ♡ Mr.Horvejkul (@TereciaFany) | 14/05/2012, 3:54 PM
Reply to this comment

Mr Horvejkul, tagihan akan muncul sesuai tanggal tagihan kartu kredit. Untuk memastikan bisa hub kartu kredit biasanya transaksi sudah muncul di sana.

Posted by Toto | 15/05/2012, 10:00 PM
Reply to this comment


Sewaktu pemesanannya sangatlah mudah, tetapi kenapa saat pembatalannya sulit sekali. Hampir 1 jam saya berkutat di depan PC. Sekarang saya sdg menunggu feedback dr pihak Agoda. thx.

Posted by zorra | 20/04/2012, 8:51 AM
Reply to this comment

Zorra, benar pembatalan agak2 ribet, pengembalian ke rek kartu kredit juga kadang makan waktu berminggu2

Posted by Toto | 24/04/2012, 9:41 PM
Reply to this comment

Pak Toto, kalau Pakai CC yang bukan punya saya kan harus konfirmasi foto CC tampak depan dan belakang Dan foto ID sesuai passpor. Foto ID ini foto ID saya (guess name) atau foto ID pemilik CC? Thanka

Posted by Elisaputri | 10/04/2012, 6:24 PM
Reply to this comment

Elisa, foto ID yg dimasudkan pemegang kartu kredit.

Posted by Toto | 10/04/2012, 8:12 PM
Reply to this comment

pak tolong saya..td saya sudah booking dan sudah dpt email konfirmasi bahwa dlm 1 jam akan menerima voucher namun setelah 9 jam kemudian belum ada juga, dan saya tlp ke otel jg blm ada reservasi atas nama saya . bagaimana ini ya pak,panik…krn untuk lusa,takutnya sudah tenang nunggu agoda trnyata blm dibooking,,takutnya kartu kreditnya kepotong juga,, cust service di indonesia brp ya pak nomornya..?

Posted by Amel Casillas | 21/03/2012, 8:07 PM
Reply to this comment

Amel, layanan helpdesk Agoda memang kurang responsif, coba email ke bd-indonesia@agoda.com. Baca juga komentar Vina sebelumnya

Posted by Toto | 21/03/2012, 10:09 PM
Reply to this comment

pak toto, kmrn saya melakukan pemesanan lewat agoda utk hotel ibis malioboro. tetapi ternyata saya memasukkan alamat email yg salah. bagaimana utk penylesaiannya pak? saya sdh mengirim email ke agoda tp blm mendapat balasan. mohon pencerahannya. thanks in advance

Posted by ajeng | 21/03/2012, 5:41 PM
Reply to this comment

Ajeng, coba baca pertanyaan Vina di komentar sebelumnya, kasusnya sama.

Posted by Toto | 21/03/2012, 10:07 PM
Reply to this comment

Pak Toto, saya memesan kamar lewat agoda, kemudian membatalkan (sudah ada konfirmasi pembatalan dan penegmablian uang), sampai sekarang (sudah 30 hari dari tanggal pembatalan) uang saya kok belum kembali..?..yang saya tanyakan, apakah ada kemungkinan saya salah waktu melakukan pemesanan dan pembatalan?..yang saya ingat pada saat pemesanan ada kebijakan “free cancelation fee”..tapi teman saya beranggapan bahwa, memang tidak dikenakan fee pembatalan, tapi uang kita tidak dikembalikan..yang mana yang benar?..mohon jawabannya ya pak..thx..

Posted by komar | 20/03/2012, 12:07 PM
Reply to this comment

Hi Komar, sebenarnya jika sudah ada konfirmasi pembatalan bisa dipastikan proses pemesanan & pembatalan sudah benar. Nah jika refund belum juga diterima kemungkinan disebabkan :
1. Proses refund memang lama, saya pernah hingga 45 hari kerja
2. ‘Free cancellation fee’, hanya berlaku dengan syarat & kondisi tertentu, misalnya pembatalan tidak lebih dari sekian hari, dll
Coba hubungi via email utk berbahasa Indonesia, ada di komentar sebelumnya dari rekan yang lain

Posted by Toto | 20/03/2012, 9:11 PM
Reply to this comment

Pak toto terimaksih untuk tip cara memesan hotel onlne biar aman. tp ada ga tip2 cara booking kendaraan biar aman? terimaksih

Posted by bali rent car | 12/03/2012, 2:18 PM
Reply to this comment


pak toto saya mau tanya lagi …
bapak kan merekomendasikan utk booking kamar dlu kalau mau k HCMC.
tapi saya tidak punya kartu kredit, hanya kartu debit bank mandiri saja.
Apa memungkinkan ?
Trimakasih pak

Posted by Indah Budi Utari | 07/02/2012, 8:20 PM
Reply to this comment

Pak Toto, saya mau tanya.. saya booking hotel lewat agoda, lalu saya cancel. dan dia langsung kirim email ke saya kalau pengembalian uang itu selama 10 hari kerja. lalu saya mau booking hotel lain melalui agoda juga, namun masalahnya adalah, kenapa kartu kredit yg saya gunakan tidak dapat digunakan untuk mem-booking hotel yg baru ini ya? apakah harus menunggu pengembalian uang di kartu kredit setelah 10 hari kerja baru saya dapat membooking hotel yg lain? atau bagaimana ya? terimakasih

Posted by chiko | 21/01/2012, 8:06 AM
Reply to this comment

Chiko, pengembalian refund memang paling cepat 10 hari, artinya dalam waktu itu uangnya baru masuk dan ditambahkan di limit kartu kredit. Anda dapat booking lagi jika masih mencukupi limit kartu kredit Anda.

Posted by Toto | 21/01/2012, 9:42 AM
Reply to this comment

Pak Toto, bagaimana tahapan cara pembatalan pesanan hotel via agoda melalui manage my booking? Apakah kita akan menerima konfirmasi pembatalan dll.? Terimakasih.

Posted by jade | 20/01/2012, 2:00 PM
Reply to this comment

Jade, sebelumnya saya infokan bahwa tidak semua kamar yang dipesan bisa dibatalkan, kebijakan pembatalan ini berbeda-beda untuk tiap-tiap hotel juga dipengaruhi apakah kamar yang dibeli berharga promo atau bukan. Jika kamar termasuk yang bisa dibatalkan maka setelah pembatalan dilakukan dari Manage my booking berhasil, akan dikirim konfirmasi. Namun, pengembalian uangnya paling cepat 10 hari, bahkan sampai 30 hari

Posted by Toto | 20/01/2012, 9:10 PM
Reply to this comment

ARTIKEL PILIHAN

SERU 14 Hotel Resort di Yogyakarta (Jogja) Ramah Anak ada Playground,Kids Corner/club,Waterpark,Minizoo

HIT 10 Hotel di Malang Ramah Anak ada Fasilitas Playground WaterPark Kids Club

WAH, 15 Hotel di Semarang Ini Ramah Buat Anak Ada Playground, Kids Club, dan Waterpark Lho

5 CARA CERDAS Pesan hotel di AGODA TANPA KARTU KREDIT

MANTUL 20 Hotel di Yoyakarta (Jogja) ini Ada Fasilitas Bathtub Murah

13 Hotel di Surabaya Ramah Anak Fasilitas PLAYGROUND/Kids Corner